Babinsa Koramil 0824/07 Silo Pendampingan Pertanian,  Perawatan Tanaman Jagung Perluasan Area Tanam

    Babinsa Koramil 0824/07 Silo Pendampingan Pertanian,  Perawatan Tanaman Jagung Perluasan Area Tanam

    JEMBER - Dalam kegiatan pendampingan pertanian Koramil 0824/07 Silo, Babinsa Harjomulyo Kecamatan Silo Kabupaten Jember, melaksanakan pendampingan perawatan tanaman jagung diarea Misnadin 49 tahun warga Dusun Sumberkedawung seluas 2 hektar.

    Area tersebut merupakan area perluasan tanam, dengan mengandalkan irigasi dari aliran sungai disekitarnya, melalui alat mesin pompa air Brigade Pertanian Koramil 0824/07 Silo.

    Danramil 0824/Silo Kapten Arm Abd Azis menyatakan, bahwa kegiatan penampungan pertanian dengan pola percepatan tanam dan perluasan area tanam merupakan salah satu fokus kegiatan kewilayahan dalam mendukung program ketahanan pangan nasional.

    Sedangkan Dandim 0824/Jember Letkol Inf  Rahmat Cahyo Dinarso dalam konfirmasinya menyatakan apresiasi dan terima kasih kepada  jajaran yang aktif melaksanakan pendampingan pertanian.

    Hal ini memang menjadi salah satu fokus kegiatan kewilayahan,  dalam mengantisipasi Krisis pangan global akibat dampak elnino berkepanjangan. Tegas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    pendim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 0824/07 Silo Bersama Camat...

    Artikel Berikutnya

    Pendampingan Pertanian Babinsa Koramil 0824/07...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Sudah Saatnya Pemerintah Membangun Koperasi Indonesia Inc., Sebuah Solusi untuk Kesejahteraan Bangsa

    Ikuti Kami